Rabu, 08 Juni 2011

Bahasa adalah Produk Unggulan Bangsa Ini


Pada postingan kali ini aku mau menceritakan sebagian keprihatinan ku terhadap orang-orang yang mengaku bangga sebagai bangsa Indonesia. Yah, seyogiya nya bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya, menghargai apa yang merupakan kelebihan dan kekurangan dari bangsa itu, termasuk di dalamnya menurut saya adalah masalah bahasa. Bahasa yang secara umum penggunaannya adalah sebagai media komunikasi, sudah sepatutnya mampu berperan lebih aktif dalam mempererat tali sosial antarmasyarakat. Dan di bagian inilah menurut saya, bahasa kita (bahasa Indonesia) mampu berperan lebih dalam mempersatukan segala macam kultur yang ada. Bagi saya bahasa Indonesia juga merupakan salah satu produk unggulan terbaik yang dimiliki oleh bangsa ini. Produk yang tak akan pernah punah dan habis untuk diekspor bila dengan serius dan bangga dijalani. Produk unggulan yang tentu saja mempersatukan sekitar 220juta penduduk yang mampu menunjukkan ciri khas dari negara kita, yang sebenarnya secara otomatis mampu menarik wisatawan mancanegara. Apakah mungkin? Bagi saya itu "sangat", mengingat bila kita mau bercermin dari negara lain seperti Jepang yang tetap mempertahankan bahasa Jepangnya untuk diterapkan di segala aspek (termasuk pariwisata) dibanding dengan menggunakan bahasa asing seperti bahasa Inggris.

Tak hanya itu bahasa Jepang juga mampu menarik perhatian masyarakat dunia untuk mempelajari dari keunikan dan ciri khas yang dimiliki dari bahasa itu, sehingga bahasa Jepang kini pun menjadi agenda bahasa internasional selain bahasa Inggris. Tak hanya bahasa Jepang, kita juga bisa melihat kebanggaan masyarakat Cina yang tetap memilih menggunakan bahasa Mandarin dalam segala aspek kegiatan mereka. Bagaimana dengan Indonesia? Bangsa ini sebenarnya mampu, bahkan sangat potensial. Tetapi pada kenyataannya bangsanya sendiri masih memilih bahasa asing untuk berkomunikasi dengan masyarakat lainnya, padahal komunikannya juga adalah orang Indonesia. Bukannya tidak bisa belajar bahasa asing, tetapi kita sebagai bangsa sendiri sudah seharusnya mampu menempatkan diri dalam menggunakan bahasa. Jadi di akhir postingan ini saya cuma mau mengingatkan lagi bahwa bagi saya, Mencintai Negeri itu berarti sama dengan mau mengenali dan mau menggunakan apa yang menjadi produk unggulannya termasuk bahasa. Jika bukan kita, siapa lagi?

"AKU CINTA BAHASA INDONESIA"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar